Kami atas nama Program Studi Teknik Kelautan ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya dari hati yang tulus atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh seluruh pihak pada proses pencarian, evakuasi, dan pemakaman mahasiswi kami tercinta, Angelina Yofanka (mahasiswi Teknik Kelautan angkatan 2009) yang hilang pada acara arung jeram pada hari Minggu, 5 Pebruari 2012 dan ditemukan pada hari Rabu, 8 Pebruari 2012, serta dimakamkandi pemakaman San Diego Hills pada hari Jumat, 10 Pebruari 2012.
Tim Search and Rescue (SAR) dari berbagai pihak, serta rekan-rekan mahasiswa, dan para warga setempat serta bantuan logistik seperti makanan, minuman, serta bantuan dalam bentuk uang dan logistik dari berbagai pihak dan organisasi, menyadarkan kami bahwa “teman sesungguhnya adalah teman yang hadir saat dibutuhkan” dan menjadi kekuatan yang besar bagi kami.
Sekali lagi, atas nama Program Studi Teknik Kelautan, kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya dan beribu-ribu terima kasih dari hati yang tulus atas bantuan yang sangat besar, perhatian yang mendalam, dan rasa setiakawan yang tinggi bagi seluruh pihak-pihak yang terlibat dalam kegiatan Search and Rescue (SAR) Mahasiswi Kami Angelina Yofanka (Teknik Kelautan 09) kepada :
1. AMP FK UNPAD
2. ASTACALA STT TELKOM
3. BASARNAS
4. BRAMATALA WIDYATAMA
5. Bubat Corps
6. FAJI
7. FORESTER
8. GERHANA UNIGA
9. HIMPALA ITENAS
10. HIPAMA SANGGA BUANA
11. IMPALA UNIBRAW
12. KAPINIS
13. Koramil Pakenjeng
14. Korps Marinir TNI AL
15. Korsa Salman
16. MAHACITA UPI
17. MAHATALA UNJANI
18. MAHITALA UNPAR
19. MAPALA STTG
20. LANAL Bandung
21. Polsek Pakenjeng
22. MAPALIGI UNIKOM
23. MATASPALA EKUITAS
24. ORARI Bandung
25. PALAWA UNPAD
26. PAMOR UPI
27. Sadagori SMA 5 Bandung
28. SAR PRAMUKA Bandung
29. SBSM STKS
30. Torak Rimba UNPAS
31. WANADRI
32. LK ITB
33. FTSL ITB
34. HMFT ITB
35. HMTG GEA ITB
36. K3L ITB
37. KMKL ITB
38. MENWA ITB
39. SATPAM ITB
40. Satubumi FT UGM
41. KMPA ITB
Serta banyak lagi pihak-pihak yang membantu yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu dalam kegiatan SAR hingga pemakaman almarhum di tempat peristirahatan Terakhir.